MARTAPURA, KALSEL.- Personil dari Polsek Matraman melakukan pengamanan kegiatan
pengajian yang dilaksanakan di Masjid Darul Muhajirin yang berada di Desa
Bawahan Pasar, Kecamatan Matraman, Kabupaten Banjar, Jumat (04/08/2017) malam.
Dalam pengamanan tersebut, Kapolsek Matraman, AKP Rissan
memerintahkan Kanit Sabhara, Ipda Susyandi, Kanit Binmas, Aipda Imam Hambali
beserta Bhabinkamtibmas Desa Bawahan Pasar, Bripka Samsidar untuk memantau
kegiatan pengajian yang dipimpin oleh Guru H. Hamdani.
Kanit Sabhara Polsek Matraman, Ipda Susyandi mengatakan, selain
memberikan pengamanan kegiatan pengajian yang dihadiri tokoh pemuda, tokoh
masyarakat beserta warga Desa Bawahan Pasar, juga dimanfaatkan oleh personil
Polsek Matraman untuk menjalin silaturahmi dengan warga, demi terciptanya
situasi Kamtibmas yang kondusif.
Ipda Susyandi dalam kesempatan itu juga meminta kepada tokoh
agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda setempat untuk membantu pihak kepolisian
dalam hal cegah tangkal paham radikalisme di wilayah hukum Polsek Matraman.
"Tanpa bantuan dari masyarakat, kami tidak mungkin mampu
melakukan pencegahan dan penangkalan masuknya paham radikalisme di wilayah
Kecamatan Matraman," ujar Kanit Sabhara Polsek Matraman.
Ditambahkan Susyandi, dalam kesempatan itu, pihaknya tidak lupa
mengingatkan warga Desa Bawahan Pasar untuk memasang bendera merah putih dalam
rangka menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 72.
"Sesuai perintah dari Kapolres Banjar AKBP Takdir
Mattanete S.H., S.I.K., M.H kami sampaikan kepada warga untuk memasang bendera merah putih yang
dimulai dari tanggal 1 Agustus hingga 30 Agustus, untuk menyemarakkan HUT
Kemerdekaan RI ke 72," pungkasnya.
0 komentar:
Posting Komentar