Satu Orang Lagi Pengedar Shabu-Shabu Berhasil Diamankan Oleh Kepolisian

MARTAPURA, KALSEL.- Satgas Basmi Narkoba Polres Banjar berhasil meringkus seorang laki-laki pelaku tindak pidana mengedarkan Narkotika jenis shabu-shabu yang terjadi di Desa Tambak Sirang Rt. 03 Kecamatan Gambut Kabupaten Banjar pada hari Selasa (14/6/2016) sekitar pukul 15.00 wita.

Tersangka yang bernama Muliyadi alias Ancai (39 Th) warga Jl. Purna 1 Lokasi Rt. 19 Kelurahan Pemurus Baru Kecamatan Banjar Selatan Kodya Banjarmasin. 

Kapolres Banjar AKBP Kukuh Prabowo, S.Ik.,MH melalui Kasat Narkoba Polres Banjar AKP Aris Munandar,SH.,MA membenarkan bahwa telah diamankan oleh anggota Satnarkoba Polres Banjar 1 orang laki-laki Muliyadi alias Ancai (39 Th) yang tertangkap tangan memiliki, menyimpan, menguasai atau menyediakan Narkotika golongan 1 bukan tanaman jenis shabu-shabu pasal 112 UU RI No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika. Pada saat dilakukan penangkapan terhadap pelaku ditemukan barang bukti berupa 6 (enam) bungkus shabu-shabu yang dibungkus menggunakan plastik klip besar yang disimpan dalam mulut pelaku.

Dari tangan pelaku diamankan barang bukti berupa 6 (enam) bungkus plastik klip yang berisi shabu-shabu 4,18 gram, 1 (satu) buah plastik klip besar, 1 (satu) buah hp merk Strawberi warna putih, 1 (satu) buah sepeda motor Spin DA 6478 CN. Selanjutnya pelaku dan barang bukti diamankan di Rutan Polres Banjar untuk proses lebih lanjut.
Share on Google Plus

About Unknown

    Blogger Comment
    Facebook Comment